Tampilkan postingan dengan label Kesehatan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kesehatan. Tampilkan semua postingan

Minggu, 05 Mei 2024

Wajib Tahu! Inilah Jenis Pisang yang Bagus untuk Diet


Banyak orang yang berusaha menurunkan berat badannya dengan mengkonsumsi buah-buahan untuk menunjang dietnya. Dan sekarang sudah menjadi trend baru bahwa pisang menjadi buah yang sangat bermanfaat untuk penurunan berat badan.

Tak hanya enak, pisang juga kaya akan nutrisi yang baik untuk tubuh. Pisang adalah sumber potasium dan vitamin B6.serta Nutrisi, vitamin dan mineral penting lain terkandung juga di dalam buah pisang.

Selain tinggi serat dan rendah kalori,. pisang juga mengandung banyak karbohidrat, yang membuat sebagian orang khawatir pisang justru menaikkan berat badan dan bukan malah menurunkannya.

Benarkah pisang benar bisa menurunkan berat badan?

Dari beberapa Penelitian juga diberitakan bahwa asupan serat yang terkandung dalam buah pisang cdapat menurunkanberat badan. Selain itu, Menurut ilmuwan, hal dikarenakan serat dapat membuat seseorang merasa kenyang lebih lama. Sehingga dapat membantu seseorang untuk tidak makan atau mengurangi kebiasaan ngemil dalam jangka waktu berdekatan.

Pisang yang Bagus untuk Diet

Namun yang perlu diketahui ternyata tidak semua pisang cocok untuk dijadikan sebagai buah bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Diantaranya tingkat kematangan pisang sangat menentukan kadar kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya. Dan inilah sebabnya ada dua jenis pisang yang baik dan buruk untuk diet.

1. Pisang Kuning

Pisang kuning juga bagus untuk diet. Pisang kuning di sini berarti telah matang sempurna, dan bukan terlalu matang yang sampai memiliki bintik-bintik cokelat.

Pisang kuning ini memiliki kandungan gula lebih rendah dibandingkan pisang terlalu matang, karena. kandungan serat dan pati dalam pisang kuning juga masih bagus sehingga baik untuk pencernaan.

Selain itu, pisang kuning ternyata mengandung semua nutrisi baik yang dapat memberikan manfaat bagi kesehatan, mulai dari vitamin B6 dan C, kalium, magnesium, hingga mangan.

2. Pisang Hijau

Selain Pisang Kunig, ternyata Pisang hijau atau pisang belum terlalu matang bagus untuk menurunkan berat badan. Dikutip dari Times of India, hal ini karena Pisang Hijau memiliki kandungan gulanya lebih rendah dan pati yang lebih tahan.

Pati yang terkadung dalam pisang hijau itu baik untuk pencernaan, dikarenakan bila ada makanan yang  tidak bisa dipecah oleh enzim lambung, maka pati pisang hijau inilah yang menghancurkannya.  

Jadi bila ingin diet atau menurunkan berat badan, hindarilah makan pisang yang terlalu matang dan berbintik cokelat. 




Selasa, 12 Juni 2018

Lelaki, Jangan Tanyakan Ini Pada Pasangan Jika Sedang Mentruasi

Sensitif | Foto : tsood.com
Rasa ingin tahu terhadap keadaan pasangan, sebenarnya adalah sebuah sikap perhatian terhadap pasangan. Akan tetapi hal ini tidak selamanya benar dan sesuai dengan tempatnya. Sehingga pada saat tertentu justru pertanyaan ini menjadi bumerang untuk laki-laki yang bertanya pada pasangan wanitanya. Nah sebaiknya setiap pasangan harus selalu pengertian dan jangan coba-coba tanyakan ini pada pasangan kalian.

1 Makan lebih banyak dari biasanya 
Jika ya, jangan coba-coba menanyakannya. Ini adalah contoh komentar atau pertanyaan yang ‘haram’ Anda lontarkan: “Porsi makan kamu sekarang lebih besar dari porsi laki-laki, ya”. Atau Anda bisa bersiap-siap makanan yang ia makan ‘melayang’ pada Anda.

2 Mengajak berdebat soal emosinya yang sensitif
Pasangan Anda tiba-tiba menjadi sensitif saat PMS? Jika ingin hubungan Anda tetap aman dan langgeng, jangan coba-coba menyinggung atau menanyakan mengapa ia menjadi sensitif atau mudah tersinggung.

3 Jangan jauhi pasangan yang sedang PMS
Ketika pasangan sedang PMS, para pria sering kali memilih untuk menjauh agar terbebas dari omelan. Sebetulnya, saat menjauh, pasangan Anda justru merasa tidak diinginkan. Sebaliknya, jika diberikan pengertian atau perhatian lebih, ia akan merasa sangat senang.

4 Menyinggung soal berat badannya
Berat badan merupakan hal yang sangat sensitif bagi wanita. Jadi jangan pernah mengatakan seorang wanita terlihat lebih gemuk atau terlalu kurus –kecuali Anda memang ingin dimusuhi. Mengatakannya saat wanita sedang PMS? Selesai sudah hidup Anda!(klikdokter.com)

Selasa, 05 Juni 2018

Cara Termudah Mengontrol Gula Darah Selama Puasa

Foto : Nakita.ID 
Gula darah cenderung menurun ketika berpuasa karena tubuh tidak mendapat asupan gula selama belasan jam.

Namun Anda tidak perlu khawatir karena tubuh memiliki cadangan gula alami atau glukosa yang tersimpan di hati. Itu sebabnya, kita mendengar slogan: berbukalah dengan yang manis. Mengingat, tubuh memerlukan asupan gula setelah seharian berpuasa. Bukan berarti setiap berbuka Anda boleh melahap kolak dan kawan-kawannya. 

“Kadar gula kolak tinggi sekali. Untuk takjil sebaiknya jus buah saja seperti jus semangka atau melon lalu makan nasi berserat kompleks. Makan nasi merah setelah salat tarawih misalnya, disambung makan buah dan sayur lagi agar kebutuhan gizi tubuh terpenuhi. Untuk penderita diabetes, sebaiknya konsultasi dengan dokter sebelum memutuskan berpuasa,” Ahli gizi dari MRCCC Siloam Hospital Jakarta, Dr. dr. Samuel Oetoro, MS, Sp.GK, menjelaskan.

Selain itu, Samuel meminta penderita diabetes melakukan pengecekan gula darah secara rutin. Tujuannya, mengetahui apakah kondisi fisik pasien masih sanggup untuk berpuasa atau tidak. Jika muncul tanda-tanda gula darah menurun drastis (hipoglikemik), sebaiknya puasa dibatalkan demi keselamatan pasien.

“Hipoglikemik itu ditandai pasien kurang fokus dan jantung berdebar kencang. Jika itu terjadi, segera periksa ke dokter,” Samuel mengimbau.


| uzone.id

Minggu, 13 Agustus 2017

Cukup 4 Hari Saja, Jus Ini Mampu Kempeskan Perut Buncitmu

Ilustrasi | Foto : sudah lupa

Perut buncit memang bukan sebuah kebanggaan untuk dipamer diajang fashion sow. Namun pemeilik perut buncitpun sudah berusaha untuk mengurangi porsi makan dan juga olahraga. Akan tetapi hal ini membutuhkan waktu yang lama dan sedikit agak melelahkan. 

Menanggapi hal itu, Cynthia Sass yang merupakan ahli gizi membuat resep minuman yang akan membakar lemak di perut dalam waktu singkat. Gak tanggung-tanggung, hanya dibutuhan waktu empat hari saja. 

Ia menamakan minuman menakjubkan yang ditemukannya itu dengan nama “Sassy Water”. Minuman ini dinamai seperti penciptanya.

Air Sassy seperti dilansir tribunnews.com, adalah minuman yang sangat kuat dan juga dapat menyegarkan, merevitalisasi, mengandung kalori yang rendah, membantu gas keluar dari tubuh, dan menenangkan sistem pencernaan.

Dan untuk memiliki perut rata, penting bagi Anda juga untuk menghindari permen, makanan ringan (snack), makanan berminyak.

Dianjurkan untuk makan buah-buahan dan sayuran yang mengandung sejumlah besar air seperti melon, semangka, dan lainnya. Alasannya di balik itu adalah untuk menghindari terjadinya sembelit dan perut kembung.

Berikut bahan-bahan yang digunakan untuk pembuat Air Sassy:

1. Delapan gelas air
2. Satu sendok teh jahe bubuk
3. Satu mentimun ukuran sedang, iris tipis
4. Satu lemon ukuran sedang, cincang dan iris tipis
5. 12 helai daun peppermint

Hampir semua bahan memiliki efek diuretik secara alami. Sehingga kelebihan cairan dalam tubuh Anda akan dikeluarkan melalui buang air kecil.

Perlu dicatat, setelah minum Air Sassy Anda akan lebih sering ke toilet untuk buang air kecil.

Cara Membuat Sassy Water:

1. Campur dan blender semua bahan dalam wadah
2. Masukkan ke dalam lemari es dalam semalam
3. Saring
4. Minum jus yang Anda buat, hindari air minum putih selama minum Sassy Water.

Minum jus ini setidaknya selama empat hari berturut-turut untuk melihat hasil setelah 4 hari, cobalah untuk mengukur pinggang Anda lagi dan Anda akan terkejut, berapa banyak lemak yang akan terbuang. 

Sabtu, 29 Juli 2017

Makan Malam Bikin Gemuk? Hanya Mitos!

Tidak sedikit orang beranggapan bahwa makan malam bisa menyebabkan naiknnya berat badan. Sehingga kita, khususnya wanita yang sedang menjalani program diet, menghindari dan sangat anti dengan yang namanya makan malam. Namun nyatanya hal tersebut hanyalah mitos yang berkembang di masyarakat dan belum terbukti kebenarannya.

Makan Malam
Faktanya, makan tiga kali sehari yaitu sarapan pagi, makan siang dan makan malam tidak boleh dilewatkan dan sangat berperan penting dalam mendukung proses metabolisme tubuh. Namun tentunya kamu juga tetap harus mengontrol jadwal dan menu makan malam kamu, agar makanan yang kamu konsumsi tidak berubah menjadi timbunan lemak. Berikut setidaknya 7 tips makan malam yang tepat untuk kamu yang takut gemuk.

1. Makan sebelum jam 7

Jika takut makanan yang akan kamu konsumsi berubah menjadi timbunan lemak, cobalah untuk makan malam lebih awal. Waktu yang paling baik untuk makan malam adalah sebelum jam 7 malam, agar jeda waktu antara makan dan tidur cukup lama. Dengan begitu, tubuh kamu akan memiliki lebih banyak waktu untuk memproses makanan hingga benar-benar dicerna secara sempurna, sehingga mencegahnya berubah menjadi timbunan lemak saat tidur.

2. Pilih makanan berserat

Agar lebih cepat dicerna, pilihlah makanan yang kaya akan kandungan serat didalamnya. Makanan yang berserat tinggi seperti gandum utuh, sayur dan buah-buahan pastinya tidak akan berubah menjadi timbunan lemak karena sangat mudah dan cepat dicerna oleh tubuh. Salad sayur dan buah-buahan merupakan pilihan menu yang paling tepat untuk dikonsumsi saat makan malam. Selain mengenyangkan perut dan kaya akan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh, sayur dan buah-buahan juga dijamin tidak akan membuat kamu menjadi gemuk.

3. Atur porsi makan

Salah satu cara agar makan malam tidak membuat kamu menjadi gemuk adalah dengan mengatur porsi makanan yang kamu konsumsi saat makan malam. Kamu cukup mengkonsumsi makanan dalam porsi kecil saja, karena pada dasarnya tubuh kita tidak membutuhkan terlalu banyak asupan energi saat malam hari. Misalnya, kamu makan satu piring pada siang hari karena memang membutuhkan banyak asupan energi untuk beraktivitas. Sementara pada malam hari, kamu cukup mengkonsumsi setengah atau seperempat piring saja.

Jika makan dalam porsi banyak pada malam hari, makanan tersebut pada akhirnya hanya akan menumpuk pada tubuh karena kamu tidak melakukan banyak aktivitas yang dalam membakar kalori dan lemak. Namun apabila kamu ragu untuk mengkonsumsi nasi di malam hari, kamu bisa menggantinya dengan cemilan seperti roti gandum yang diolesi dengan selai kacang, cokelat atau buah-buahan kesukaanmu.

4. Hindari daging merah

Agar tidak menimbulkan timbunan lemak, sebaiknya jauhkan daging merah dari daftar menu makan malam kamu. Sebab daging merah seperti daging sapi, kambing dan sebagainya membutuhkan waktu yang cukup lama untuk dicerna dan memiliki kandungan lemak yang sangat tinggi. Belum dicernanya daging yang kamu makan saat malam, akan mengakibatkan daging yang belum tercerna sempurna tersebut akan berubah menjadi timbunan lemak saat kamu tidur.

5. Lupakan gorengan

Makanan yang dimasak dengan cara digoreng mengandung lemak dan kalori dua kali lipat dari makanan yang dimasak dengan cara di rebus atau dipanggang. Bukannya menutrisi tubuh, makanan yang digoreng justru akan berubah menjadi tumpukan-tumpukan lemak pada tubuh yang akhirnya membuat berat badan kamu naik, apalagi jika dikonsumsi saat makan malam. Selain itu, gorengan sulit untuk dicerna dan membuat organ pencernaan untuk bekerja lebih keras. Oleh karena itu, sebaiknya kamu memperbanyak konsumsi makanan yang diproses dengan cara direbus dan dikukus, terutama saat makan malam. (Baca juga: Suka Ngemil Malam? Ini Dia 7 Cemilan yang Enggak Bakalan Bikin Kamu Gemuk)

6. Hindari makanan yang dipanaskan berulang-ulang

Jika tidak ingin impian kamu untuk memiliki bentuk tubuh yang langsing menjadi pupus, hindari mengkonsumsi makanan yang sudah berkali-kali dipanaskan, terutama untuk makan malam. Nutrisi yang terkandung pada makanan akan berkurang dan bahkan tidak bersisa sama sekali jika sudah dipanaskan secara berulang-ulang. Jadi saat kamu mengkonsumsi makanan yang tidak lagi segar dan sudah dipanaskan beberapa kali, makanan yang masuk ke perut kamu tersebut ibaratkan “ampas” yang nutrisinya sudah terbuang. Selain itu, makanan tersebut cenderung memiliki kandungan kalori dan lemak yang tinggi.

7. Jangan makan sambil nonton

Jika kamu terbiasa makan sambil duduk di depan televisi untuk menonton film kesayanganmu, hentikanlah kebiasaan tersebut mulai dari sekarang. Hal ini karena makan sambil melakukan aktivitas yang seru seperti menonton televisi akan membuat kamu “lupa diri” dan kebablasan makan dalam jumlah yang banyak. Usahakanlah untuk makan di meja makan, sehingga kamu bisa lebih mengontrol porsi makanan yang masuk ke mulut kamu. Dengan makan di meja makan, tentunya kamu juga akan bisa lebih menikmati makanan tersebut.


| Tokopedia.com

Kamis, 20 Juli 2017

Inilah Tes yang Bisa Anda Lakukan untuk Mengecek Kesuburan Pria

Ilustrasi 
Meskipun banyak orang masih mengganggap ketidaksuburan sebagai “masalah wanita,” pada sekitar 40% pasangan mandul, justru sang suami adalah penyebab tunggal atau faktor penyebab dari ketidakmampuan untuk hamil.
Sepertiga dari kasus kemandulan dapat dikaitkan dengan masalah pria, termasuk jumlah sperma yang rendah.

Maka dari itu, penting bagi pria untuk diuji tingkat kesuburannya, sama halnya dengan wanita. Ya, ini bisa memalukan, tetapi diagnosis dini masalah kesuburan pria artinya Anda bisa mendapatkan pengobatan dini, dan kesuburan Anda bisa segera diperbaiki. Tes kemandulan pria juga bisa menghindarkan wanita dari ketidaknyamanan dan biaya yang tidak perlu.

Bagaimana cara menjalani tes kesuburan pria?

Analisis air mani adalah prosedur yang paling umum dalam tes kesuburan pria untuk mencari tahu apakah ada faktor kemandulan pria. Sperma dikumpulkan ke dalam wadah specimen dan dikirimkan ke teknisi laboratorium yang memeriksa sperma dengan mikroskop untuk mengevaluasi jumlah, bentuk, penampilan, dan mobilitas sperma tersebut.

Dalam menentukan jumlah sperma, teknisi tersebut juga akan memeriksa apakah konsentrasi sperma di atas atau di bahwa 20 juta sel sperma per millimeter cairan ejakulasi. Tes jumlah sperma juga tersedia untuk digunakan di rumah.

Jika jumlah sperma ternyata rendah, spesialis kesuburan kemungkinan akan menguji kadar testosteron, FSH, LH, dan prolaktin darah. Tersedia sejumlah suplemen untuk membantu meningkatkan parameter sperma seperti jumlahnya, motilitasnya, dan morfologinya.

Urinalisis dapat digunakan untuk memeriksa apakah terdapat sel darah putih pada urin—suatu indikator kemungkinan infeksi. Urinalisis juga akan menunjukkan kemungkinan keberadaan sperma dalam urin, yang bisa jadi merupakan gejala gangguan ejakulasi yang disebut ejakulasi retrograde.

Jika riwayat medis, pemeriksaan fisik, dan analisis air mani pasangan pria bersifat normal, barulah fokus perhatian akan beralih ke pasangan wanita. 

Tes kesuburan pria lebih lanjut

Dalam beberapa kasus, tes laboratorium dan analisis sperma tambahan mungkin dianjurkan, termasuk salah satu dari tes-tes berikut:

Aglutinasi sperma: Tes laboratorium yang mencakup pemeriksaan sperma dengan mikroskop untuk menentukan apakah sperma saling melekat. Penggumpalan ini membuat sperma tak bisa berenang melalui lendir serviks.

Uji penetrasi sperma: Tes laboratorium yang menggunakan sel telur hamster untuk mengevaluasi kemampuan sperma untuk menembus sel telur. Tes ini jarang digunakan.

Ultrasonografi: Pemeriksaan digunakan untuk menemukan kerusakan atau penyumbatan di saluran reproduksi pria, termasuk prostat, vesikula seminalis, dan saluran ejakulasi.

| uzone.id